Bahan Groenten Pastei :
Adonan kentang:- 500 g kentang, kukus, kupas, haluskan selagi panas
- 1 butir telur
- 1 sdm susu bubuk
- 3 sdm keju parmesan parut
- 20 g margarin
- 1 kuning telur, kocok lepas
- tepung roti secukupnya
- Garam, gula, merica, dan pala secukupnya
- 1 sdm margarin
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/2 buah bawang bombai, cincang
- 100g daging sapi cincang
- 60 g wortel, potong dadu
- 1 buah jamur kuping, rendam, cuci, potong-potong
- 2 sdm kacang polong beku
- 50g jamur merang, potong-potong
- 1 sdm kecap manis
- 50 g keju cheddar parut
- 1 sdm tepung maizena dan 4 sdm air
- 4 sdm keju cheddar parut
- Garam, gula, merica, dan pala secukupnya
Cara Membuat Groenten Pastei :
- Adonan kentang: Campur kentang, telur, garam, gula, merica, pala, susu bubuk, dan keju, aduk rata.
- Oles pinggan tahan panas volume 000 ml dengan margarin, lalu taburkan tepung roti.
- Tuang 1/2 bagian adonan kentang di atas pinggan, tekan.Tuang adonan isi, tutup kembali dengan adonan kentang. Olesi kuning telur, lalu taburkan keju. Panggang hingga matang pada suhu 180 °C sampai kuning kecoklatan.
- Isi: Panaskan margarin, tumis bawang hingga harum. Masukkan daging, adukaduk. Masukkan wortel, jamur, kacang polong, jamur merang, garam, gula, merica, pala, kecap manis, dan keju, aduk rata. Masak hingga matang. Masukkan larutan maizena, aduk rata, angkat.
Buat Review dan Rating Resep Groenten Pastei