Bahan Es Puter Kopyor De Coco :
- 1000 ml santan, dari dua butir kelapa
- 250 g gula pasir
- 3/4 sdt garam
- 1/4 sdt esens vanili
- 3 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
- 2 kg (kemasan ember = 1 kg) Sari Kelapa
Cara Membuat Es Puter Kopyor De Coco :
- Masak santan, gula dan garam sampai mendidih. Tambahkan esens vanili. Masukkan larutan maizena sambil diaduk sampai adonan mengental dan matang. Angkat, dinginkan.
- Tuangkan kedalam wadah plastik/container, tutup dengan plastik lengket. Simpan di dalam freezer dengan posisi suhu paling rendah selama 2-3 jam.
- Setelah agak beku keluarkan adonan dari freezer. Keruk dengan sendok, kemudian kocok dengan menggunakan mixer atau blender hingga halus. Simpan lagi di freezer selama 2-3 jam.
- Lakukan proses step 3 minimal 2 kali untuk mendapatkan tekstur lembut es puter Tambahkan Sari Kelapa (isinya saja) dan aduk rata simpan kembali di freezer.
- Keluarkan es kopyor dari freezer. Bagi ke dalam gelas/wadah saji dan nikmati segera.
Buat Review dan Rating Resep Es Puter Kopyor De Coco