Bahan Cumi Goreng Tepung :
- 300 gram Cumi-cumi ukuran sedang , bersihkan dan potong cincin
- 300 ml Susu cair
- 1/2 sendok teh Baking powder
- Garam secukupnya
- 100 gram Tepung terigu protein sedang
- 50 gram Tepung maizena
- 3 butir Telur ayam , kocok lepas
- 400 ml Minyak goreng.
Cara Membuat Cumi Goreng Tepung :
- Campur susu cair, baking powder dan garam. Aduk rata. Masukkan potongan cumi ke dalamnya. Rendam selama 5 menit, tiriskan.
- Campur terigu, maizena dan garam. Aduk rata. Gulirigkan cumi di atasnya, celupkan dalam telur kocok dan gulingkan kembali di atas campuran tepung. Ratakan.
- Goreng cumi hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
- Cumi goreng tepung siap dihidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Cumi Goreng Tepung