Bahan Barongko :
- 150 gram tepung beras
- 20 gram tepung sagu
- 100 ml air mendidih
- 100 gram gula pasir
- 1 sendok teh garam
- 600 ml santan dari 1 butir kelapa, dihangatkan
- 1 buah pisang raja, dibelah dua memanjang, dipotong 1/2 cm
- daun pandan, dipotong-potong
- daun pisang untuk membungkus
- 200 ml santan dari 1 butir kelapa
- 1/4 sendok teh garam
Cara Membuat Barongko :
- Campur tepung beras dan tepung sagu. Aduk rata. Tuang air mendidih. Aduk rata. Tambahkan gula pasir dan garam. Aduk rata.
- Tuang santan hangat sedikit-sedikit, aduk rata. Masak diatas api kecil sampai meletup-letup. Angkat. Tambahkan pisang. Aduk rata.
- Ambil daun pisang. Letakkan daun pandan. Beri adonan. Tuang kuah. bungkus tum tum. Semat dengan lidi.
- Kukus 30 menit sampai matang. dengan api sedang.
Buat Review dan Rating Resep Barongko