Bahan Wedang Ronde :
- 800 ml air
- 200 g gula pasir
- 3 batang serai, memarkan
- 50 g jahe, memarkan
- 5 butir cengkih
- 150g tepung ketan
- 75 ml air panas
- 400 ml air
- 100 g kacang tanah, kupas kulit arinya, goreng, tiriskan
- 4 iris roti tawar, potong dadu 1 cm
- Pewarna merah dan hijau secukupnya
Cara Membuat Wedang Ronde :
- Masak air, gula, serai, jahe, dan cengkih hingga mendidih, biarkan 10 menit. Angkat, saring.
- Campur tepung ketan dengan air panas, uleni, bagi Beri 1 bagian adonan dengan pewarna hijau, 1 bagian dengan warna merah, dan 1 bagian biarkan putih. Uleni semua bagian, bentuk bulatan kecil.
- Didihkan air, rebus bulatan tepung hingga mengapung, angkat. Sajikan selagi panas dengan air gula, kacang tanah, dan roti tawar.
Buat Review dan Rating Resep Wedang Ronde