Nasi Ayam Sambal Jahe
- Kategori
- Hidangan Utama
- Tanggal
- Porsi
- 3 porsi
- Waktu
- 0 Menit
- Rating
Berikut ini adalah resep Nasi Ayam Sambal Jahe mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Nasi Ayam Sambal Jahe bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda
Bahan Nasi Ayam Sambal Jahe :
- 250g dada ayam
- 1 sdm kecap asin
- 250 ml air
- 1 sdm minyak goreng
- 2 siung bawang putih, cincang
- 200 g beras, cuci, tiriskan
- 1 sdt minyak wijen
- Garam dan merica secukupnya
- 3 buah cabal merah, rebus, haluskan
- 1 sdm jahe parut
- 2 sdm kecap asin
- 1/2 sdt lada hitam
Cara Membuat Nasi Ayam Sambal Jahe :
- 1 Lumuri ayam dengan garam, merica, dan kecap, diamkan 5 menit.
- 2 Didihkan air, rebus ayam hingga matang. Angkat ayam, potong-potong. Sisihkan airnya 250 ml.
- 3 Tumis bawang hingga harum. Masukkan beras, garam, dan merica, aduk.
- 4 Tuang air rebusan ayam, masak hingga air terserap beras.
- 5 Kukus beras hingga matang (25 menit). Angkat, sajikan dengan ayam dan samba! jahe.
Nasi Ayam Serai
Sayur Daun Singkong Teri Medan
Review dan rating Nasi Ayam Sambal Jahe
Resep ini belum memiliki review
Jadilah yang pertama membuat review untuk resep ini.