Bahan Es Krim Tofu :
kalori per porsi: 344- 250 ml yoghurt tawar
- 250 g tahu air jepang
- 75 g gula pasir berbutir halus
- 1/4 sdt garam
- 300 ml krim kental, siap pakai
- 1 sdt air jeruk lemon
- 150 g gula pasir
- 100 g kacang almond utuh berkulit, panggang, iris tipis
Cara Membuat Es Krim Tofu :
- Karamel: Lelehkan gula pasir hingga menjadi karamel. Masukkan kacang, aduk rata. Masak hingga kecokelatan, angkat. Tuang di atas permukaan beralas aluminum foil, ratakan. Diamkan hingga mengeras. Sisihkan. Patah-patahkan jika karamel sudah mengeras. Sisihkan.
- Proses yoghurt, tahu, gula, garam, dan krim kental dalam blender hingga tercampur rata. Angkat.
- Masukkan karamel dan air jeruk lemon, aduk rata. Masukkan ke dalam freezer, diamkan hingga adonan 3/4 membeku. Keluarkan.
- Kocok adonan hingga lembut, masukkan kembali ke dalam freezer. Diamkan hingga membeku, sisihkan. Sajikan.
Buat Review dan Rating Resep Es Krim Tofu