Bahan Kue Sagu Kelapa :
- 230 gram tepung sagu, sangrai dengan api kecil selama 10 menit, dinginkan, timbang 200 gram
- 50 gram kelapa kering, blender
- 25 gram gula tepung
- 75 gram gula palem, blender halus
- 100 gram margarin
- 1/4 sendok teh garam
- 1 kuning telur
- 50 gram santan kental instan
- 1/2 sendok teh baking powder
Cara Membuat Kue Sagu Kelapa :
- Kocok margarin, gula palem, gula tepung, dan garam 3 menit. Tambahkan kuning telur dan santan kental instan. Kocok rata.
- Masukkan kelapa kering. Aduk rata. Tambahkan tepung sagu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
- Semprot adonan memanjang dengan spuit di loyang yang dioles margarin.
- Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celsius 30 menit hingga matang.
- Kue sagu kelapa siap dihidangkan,
Buat Review dan Rating Resep Kue Sagu Kelapa