Bahan Osso Bucco :
- 1 kg (4 - 5 potong) kaki sapi khusus untuk osso bucco
- 5 sdm tepung terigu
- 8 sdm minyak zaitun
- 1 sdt daun sage kering
- 4 siung bawang putih, cincang
- 125 g bawang Bombay, cincang
- 2 batang seledri besar, iris melintang 1 cm
- 6 sdm margarin
- 500 g tomat, kupas, cincang halus
- 1/2 sdt daun basil kering
- 4 lembar bay leaf
- 800 ml kaldu
- 6 sdm tomat pasta
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 2 sdt peterseli cincang
Cara Membuat Osso Bucco :
- Gulingkan potongan daging kaki sapi ke dalam tepung terigu sambil balik-balikkan hingga rata. Sisihkan.
- Panaskan minyak zaitun,tumis daun sage dan bawang putih hingga harum.Masukkan potongan daging kaki sapi berbalut tepung, goreng di atas api sedang hingga berubah warna,angkat.Atur daging kaki sapi goreng di pinggan tahan panas. Sisihkan.
- Panaskan margarin dalam wajan bekas menggoreng daging, tumis bawang Bombay dan seledri hingga layu. Masukkan tomat cincang, daun basil, bay leaf, dan kaldu. Didihkan sambil aduk-aduk.
- Tambahkan tomat pasta, merica bu-buk, dan garam.Aduk dan didihkan sekali lagi, angkat. Tuangkan saus ke dalam pinggan tahan panas berisi daging. kaki sapi.
- Taburi atasnya dengan peterseli cincang.Panggang dalam oven panas bersuhu 180°C selama 1 jam hingga daging empuk dan saus kental. Angkat, sajikan bersama pasta rebus jika suka.
- Tips
- Osso bucco adalah hidangan terkenal Italia, berasal dari Milan. Osso bucco (bahasa Italia) berarti potongan daging kaki sapi berikut penampang melintang tulang di bagian tengahnya. Biasa disajikan bersama pasta atau nasi.
- Daging untuk osso bucco diambil dari potongan daging sapi muda bagian kaki (betis) yang dipotong melintang setebal 2 cm.Dijual di pasar swalayan terkemuka dalam bentuk potongan siap olah.
- Sage ialah jenis rempah daun asal Mediterania.Daunnya kecil dan berbulu halus, aromanya tajam. Dijual dalam bentuk kering.
- Basil ialah jenis rempah daun yang banyak di pakai dalam masakan Eropa. Bentuk daunnya oval kecil, mirip daun kemangi. Baunya tajam dan khas, banyak dijual dalam bentuk kering atau segar.
- Bay leaf ialah rempah daun dari dapur Eropa, banyak dipakai dalam masakan Italia. Bentuk daunnya oval, tebal, dan aromanya mirip daun salam. Dijual dalam bentuk kering.
Buat Review dan Rating Resep Osso Bucco